Kini, action camera atau kamera aksi sudah menjadi tren dan turut menyemarakan lini seni fotografi. Bentuknya yang compact dan bisa dipasang dimanapun merupakan kelebihan dari jenis kamera yang satu ini sehingga banyak orang yang menggemarinya.
Brica adalah salah satu brand action camera asal Taiwan yang layak dipertimbangkan. Dikenal dengan harga yang ramah di kantong, action camera besutan Brica mampu menawarkan kualitas rekaman yang mumpuni.
Penasaran kan? Berikut dibawah ini rekomendasi 3 action camera dari Brica yang dibandrol dengan harga dibawah Rp. 1 juta, diantaranya yaitu :
Brica B-Pro5 Alpha Edition
Brica B-Pro5 Alpha Edition yang memiliki dimensi 58 x 40 x 24 mm ini sangat cocok untuk kamu yang ingin mendokumentasikan aksimu dalam sebuah kamera mini, namun memiliki budget terbatas. Action cam ini dilengkapi dengan layar LCD 1,5 inci berteknologi TFT. Layar tersebut akan menampilkan proyeksi dari objek yang akan diabadikan.
Harga mulai dari Rp. 625 ribu.
Brica B-Pro5 Alpha Edition 4K
Sesuai namanya, Brica B-Pro5 Alpha Edition 4K ini mampu menghasilkan rekaman video dengan format 4K sehingga gambar yang dihasilkan akan terlihat lebih jernih dan tajam. Hadir dengan dimensi 58 x 40 x 24 mm, action cam ini dilengkapi dengan display selebar 2 inci berteknologi TFT LCD. Produk ini pun tentunya dilengkapi dengan fitur built-in WiFi guna mendukung konektivitas ke smartphone kamu.
Harga mulai dari Rp. 699 ribu.
Brica B-Pro5 Alpha Edition 4K Mark II
Brica B-Pro5 Alpha Edition 4K Mark II yang memiliki dimensi sama dengan pendahulunya ini dibekali dengan kamera 16 megapiksel CMOS Sensor. Action cam ini menawarkan hasil foto dan video tanpa distorsi warna dan terlihat seperti aslinya. Dalam hal perekaman video, produk ini mampu merekam momen beresolusi 4K atau ultra-HD (3200 x 1800) pada kecepatan 30 fps dalam format MP4. Hasil tersebut tentunya terlihat lebih terang dan cerah dibandingkan dengan seri pendahulunya.
Harga mulai dari Rp. 799 ribu.