28 Maret 2024
Gadget untuk Para Traveler

Pemutakhiran teknologi dilakukan dengan tujuan untuk mempermudah kehidupan manusia. Entah itu untuk aktivitas sehari-hari, maupun untuk aktivitas di luar rumah seperti traveling.

Selain smartphone yang memang wajib dibawa ke mana-mana, kamu juga mungkin perlu beberapa gadget canggih berikut ini untuk menemani perjalananmu berkeliling tempat-tempat mengasyikkan. Berikut ini contoh beberapa gadget yang bisa kamu bawa ketika sedang traveling.

Gadget untuk Para Traveler

Gadget untuk Para Traveler

1. Power bank dan Wi-fi portable

Jika punya smartphone atau kamera digital, rasanya kapasitas baterai di dalamnya tidak akan cukup untuk kebutuhan traveling yang begitu lama. Oleh sebab itu, kamu pasti membutuhkan daya tambahan, salah satunya dengan menggunakan power bank jika tidak ada stop kontak di sekitar.

Selain power bank, kebutuhan akan jaringan internet juga perlu kamu perhatikan, terlebih jika kamu sedang memerlukan mengakses map digital, kamus, dan sejenisnya. Untuk hal tersebut, kamu bisa membawa wi-fi portable demi kebutuhan internet yang lebih lancar. Terlebih, sekarang pun sudah ada gawai multifungsi yang bisa digunakan untuk wi-fi sekaligus power bank.

2. Water purifier

Untuk selalu menjaga kesehatan tubuh, minum air putih yang jernih sangat disarankan. Hanya saja, sebagai seorang traveler, tentu tidak selalu kamu menemukan air jernih. Supaya kualitas air yang kamu minum selalu baik, kamu bisa mencoba membawa botol pemurni air.

Selain berbentuk botol, pemurni air juga ada yang berupa seperti pena yang dibuat dengan kemampuan khusus untuk membunuh bakteri. Caranya, alat tersebut akan mengeluarkan semacam sinar UV yang mematikan kuman-kuman di dalam air.

3. Setrika super mini

Bagi yang suka berpakaian rapi, tidak ada salahnya untuk memasukkan setrika mini ke dalam barang bawaanmu. Produk setrika mini biasanya dibuat dengan ukuran panjang hanya sekitar 13cm-an, sehingga bisa dimasukkan ke dalam tas tanpa takut memenuhi tas. Meskipun mungkin tidak bisa sepanas setrika biasa, tetapi cukup ampuh untuk merapikan pakaian-pakaian yang kusut.

4. Lampu tenaga surya

Kebutuhan penting lainnya seorang traveler adalah penerangan, terutama jika berada di dalam liar pada malam hari. Supaya tidak bingung kehabisan energi, kamu bisa menggunakan lampu bertenaga surya. Beberapa produk hanya membutuhkan pemanasan di bawah cahaya matahari sekitar 6 sampai 7 jam dan sudah bisa menerangi hingga 16 jam.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *