4 Desember 2024
Pakai kemeja flanel atau kotak-kotak agar terlihat lebih rapi

Sebagian besar kehidupan anak-anak teknik di Indonesia terkadang sangat simple, sampai gaya fashion mereka hanya itu-itu saja. Kebanyakan dari mereka lebih senang menggunakan kaos agar tidak perlu repot-repot lagi sesaat sebelum berangkat kuliah. Maka tidak heran kalau gaya anak perkuliahan teknik sering disebut-sebut sebagai gaya hipster.

Tapi tenang saja, anak teknik masih bisa tampil keren, kalau Anda memadukannya atasan dan bawahan dengan benar. Kalau gaya Anda semakin keren, siapa tahu Anda bisa menjadi salah satu trendsetter di jurusan teknik. Jadi, intip saja beberapa inspirasinya di bawah ini.

1. Kemeja flanel atau denim

Tidak jarang kita melihat anak-anak teknik menggunakan baju korsa sebagai pakaian simple mereka. Meskipun simple, tetap saja Anda ingin tampil keren, bukan di depan teman-teman dan dosen, apalagi di depan gebetan Anda? Kalau Anda tidak ingin terlihat itu-itu saja, sebaiknya ganti gaya lama Anda dengan mengenakan kemeja.

Kemeja memang menjadi atasan yang paling umum dipakai untuk pergi ke kampus. Jadi wajar saja pemilihan kemeja untuk dipakai ke kampus adalah hal yang paling mudah. Banyak kemeja yang bisa menjadi pilihan Anda, seperti flanel, denim, atau dengan model yang lebih casual. Dengan begitu, Anda akan tampil lebih keren dan kece seharian, meskipun hari itu Anda sibuk sepanjang hari dengan tugas atau projek kuliah.

Padukan bawahannya dengan celana jeans favorit dan jangan lupa gunakan sepatu sneakers agar penampilan makin oke.

2. Gunakan sepatu sesuai dengan situasinya

Untuk masalah sepatu, tidak sedikit dari anak teknik menggunakan sepatu futsal ke kampus, padahal tidak sedang melakukan kegiatan futsal. Penggunaan sepatu futsal di waktu yang tidak pas adalah kesalahan besar. Kenapa bisa? Sudah jelas kampus adalah tempat anak-anak melakukan kegiatan perkuliahan bukan beraktivitas olahraga futsal.

Boleh saja menggunakan sepatu futsal ke kampus, asalkan lihat situasinya. Kalau Anda masih dalam jam belajar, lebih baik gunakan sepatu casual, seperti sneakers atau slip on. Kalau memang ada kegiatan futsal, pakai saja sepatu futsal Anda sesaat sebelum mulai bermain. Ingat, sepatu futsal lebih cocok digunakan pada saat bermain futsal, bukan sebagai fashion item sehari-sehari.

3. Kaos polo

Nah, untuk kaos polo pasti sudah tidak asing lagi. Kaos sejuta umat ini memang banyak digemari para kaum pria, baik sebagai pakaian casual sampai semi formal. Untuk Anda yang ingin tampil dengan kesan yang rapi dan casual, pakai saja atasan kaos polo dengan warna favorit Anda. Jenis kaos ini sangat cocok untuk Anda yang ingin tampil serba simple, jadi tidak ada salahnya menggunakan model kaos ini ke kampus.

Untuk melengkapi penampilan Anda, jangan lupa padukan sepatu slip on. Perpaduan kaos polo dan sepatu slip on akan memberikan kesan yang simple dan casual.

4. Kaos bergambar dan jaket

Kalau Anda ingin tampil lebih simple lagi, bisa memilih perpaduan kaos bergambar dengan jaket. Sudah banyak, bukan kaos yang memiliki gambar di bagian tertentunya, seperti di bagian dada, bagian punggung, atau bagian bawah bajunya? Nah, Anda bisa menggunakan kaos model itu untuk pergi ke kampus.

Gaya yang sangat simple itu jangan lupa Anda tambahkan dengan jaket favorit Anda, misalnya saja jaket varsity, jaket bomber, dan sebagainya. Kesan casual dan sporty pun akan terlihat oleh teman-teman Anda.

Anda yang sudah mengetahui beberapa inspirasi di atas pasti sudah tidak merasa bingung lagi, kan memilih fashion ke kampus, meskipun Anda anak teknik? Sebenarnya, bebas-bebas saja memilih gaya fashion Anda sendiri, tapi setidaknya tampil kece dan keren sesekali tidak masalah, bukan?

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *